Tips Mengatasi Susah Tidur Malam Hari






Cara mengobati dan menyembuhkan kenapa sulit susah tidak bisa tidur di malam hari
Tidur nyenyak, terlebih memiliki kualitas tidur yang bagus, tentu sangat baik bagi kesehatan tubuh kita. Namun bagi sebagian orang, untuk mendapatkan tidur yang nyenyak bukanlah menjadi hal yang mudah. Sulit tidur dimalam hari atau biasa disebut insomnia akan membuat tubuh menjadi tidak fit karena organ maupun sistem tubuh tidak memperoleh istirahat dengan semestinya. Metabolisme tubuh menjadi tidak maksimal. Jika dibiarkan saja, insomnia dapat menyebabkan gangguan kesehatan yang lebih serius. Susah tidur/insomnia merupakan suatu bentuk kelainan pada pola tidur yang dapat disebabkan oleh banyak faktor. Jika Anda termasuk salah satu dari penderita insomnia, segera praktekan tips mengatasi susah tidur malam hari berikut ini agar pola tidur Anda menjadi lebih baik dan lebih berkualitas.

Yang pertama, berusahalah untuk mengetahui apa penyebab Anda menjadi sulit tidur. Ambilah waktu secukupnya untuk benar-benar dapat mencari penyebab gangguan susah tidur yang Anda derita dan segeralah cari solusinya. Misal, jika ternyata diketahui Anda stress sehingga menjadi cemas, tidak tenang, dan mengganggu tidur Anda, cobalah untuk curhat tentang masalah yang sedang Anda hadapi kepada sahabat Anda. Coba untuk lebih rileks dan perbanyak olahraga atau lakukan kegiatan positif lainnya agar pikiran menjadi lebih tenang. Intinya segera cari solusi untuk mengatasi stress Anda, agar tidur tidak terganggu. Atau jika ternyata diketahui Anda memiliki gangguan kesehatan yang membuat Anda susah tidur, Anda dapat segera berkonsultasi dengan dokter untuk mencari solusi untuk mengobati gangguan tersebut.

Ada banyak sekali faktor penyebab Anda sulit tidur. Coba ingat-ingat kembali, barangkali Anda sering mengkonsumsi obat yang memiliki efek samping gangguan tidur diwaktu menjelang tidur. Jauhkan diri Anda dari ketergantungan terhadap obat-obatan kimia. Mengkonsumsi vitamin E dalam dosis tinggi juga dapat memicu insomnia. Sering mengkonsumsi alkohol, narkoba, dan merokok juga dapat menjadi penyebab gangguan sulit tidur. Baca tips cara berhenti merokok. Hindari minum kopi sebelum tidur malam. Dalam pola makan sehari-hari juga sebaiknya hindari makanan minuman yang banyak mengandung penyedap dan pengawet buatan, serta hindari jenis makanan minuman yang dapat memicu peningkatan kadar gula darah Anda. Sebaliknya pastikan Anda mengkonsumsi air putih dalam jumlah yang cukup.

Bagi Anda yang gila kerja, sebaiknya jangan membawa pekerjaan kantor Anda ke tempat tidur. Berikan waktu kepada diri Anda, terlebih kepada pikiran Anda untuk beristirahat. Hindari gangguan tidur dari perangkat elektronik yang ada dikamar Anda. Matikan ponsel atau gadget, laptop, komputer, dan hindari menonton televisi(TV) menjelang tidur. Menurut penelitian, cahaya yang ditimbulkan TV, ataupun cahaya lampu yang terang, dapat membuat hormon mengantuk dalam tubuh tidak bekerja secaras maksimal. Redupkanlah cahaya lampu kamar Anda, untuk membantu tidur lebih cepat. Ada baiknya untuk mengatur jadwal tidur Anda, dan berusahalah untuk selalu displin untuk menaatinya. Batasi waktu tidur siang Anda, agar Anda sudah benar-benar mengantuk ketika saat tidur tiba.

Biasakanlah untuk selalu membersihkan tempat tidur secara teratur. Selain tempat tidur yang harus bersih, ada baiknya juga untuk selalu pergi tidur dengan tubuh yang bersih. Setelah Anda beraktivitas seharian, tentu debu, kotoran, dan keringat akan membuat tubuh Anda menjadi tidak nyaman. Mandilah untuk membersihkan dan menyegarkan tubuh sebelum tidur. Baca tips mandi bersih.

Setelah berada di tempat tidur, hindarilah untuk terus-terusan melihat ke arah jam karena hal tersebut justru membuat pikiran dan tubuh menjadi tidak tenang. Relaksasikan otak dan tenangkan pikiran sebelum tidur. Saya yakin dengan berdoa, pikiran Anda pasti akan jauh lebih tenang. Bersyukurlah kepada Yang Kuasa atas hari yang masih boleh Anda lalui. Mohonlah perlindungan dan malam yang tenang untuk tidur Anda. Jauhkanlah pikiran dari hal-hal aneh atau hal-hal yang menakutkan bagi Anda. Dengarkanlah musik instrumental, atau musik beraliran jazz dengan volume secukupnya untuk mengantarkan tidur Anda lebih lelap dan nyenyak. Itulah tips meengatasi sulit tidur malam hari, semoga membantu masalah tidur Anda. Punya tips mengatasi masalah tidur dari pengalaman pribadi sendiri? Mari segera bagikan dikolom komentar, saya tunggu.

Tips Mengatasi Susah Tidur Malam Hari Tips Mengatasi Susah Tidur Malam Hari Reviewed by Unknown on 1:02 PM Rating: 5

2 comments:

zaki dinul said...

Nice tips. Gw mau nambahin, berdasarkan referensi yg gw baca kalo mau tidur bisa dengan tidur tanpa busana diyakini dapat mengurangi stres dan depresi yang dialami tubuh. mungkin aja insomnia karena sedang banyak pikiran. Nah saat tidur dalam keadaan telanjang, tubuh akan mengeluarkan hormon oxytocin ketika terjadi sentuhan antara kulit dengan kulit.

Referensi: udoctor.co.id

Jeng Admin said...

@ Zaki dinul wow.. thx tabahan infonya gan.

Powered by Blogger.