Tips Jalan-Jalan Di Kota Jakarta
Tips Jalan-Jalan Di Kota Jakarta - Hai, bertemu lagi dengan jeng admin yang siap memberikan tips-tips menarik untuk kalian semua tang bermanfaat dan membantu Anda. Apa kabar Anda sekalian? Saya harap semua baik dan dalam keaadaan yang bersemangat tentunya. Pada kesempatan yang baik ini jeng admin ingin update dan memberi informasi pada Anda sekalian mengenai tips jalan-jalan di kota Jakarta. Jakarta, siapa sih yang tidak mengenal kota yang satu ini? Ibu kota dari negara kita, yang maju dan banyak dituju orang-orang perantauan untuk bekerja dan menghasilkan pendapatan yang berlimpah.
Nah untuk Anda yang belum pernah dan ingin jalan-jalan di daerah ibu kota Indonesia ini mari simak tips jalan-jalan di kota Jakarta dari jeng admin berikut ini.
Tips Jalan-Jalan Di Kota Jakarta
Kota jakarta terkenal kota yang keras, banyak orang orang bekerja banting tulang dikota ini, namun dikota ini pula terdapat banyak tempat wisata yang banyak dikunjungi para turis dari negara lain. Misalnya kota tua, dikota tua ini terdapat bangunan bangunan tua yang memiliki nilai sejarah yang tinggi maka banyak dituju para wisatawan, selain itu jakarta juga memiliki taman hiburan yaitu dufan atau dunia fantasi, nah di dufan ini banyak wahana wahana menarik yang disediakan yang pastinya memacu adrenalin kalian semua. Tempat belanja yang terkenal di jakarta ialah tanah abang dan itc mangga dua, maka dari itu perhatikan tips jalan jalan di kota jakarta sebagai berikut :
Tips jalan-jalan di kota Jakarta yang pertama ialah jangan menggunakan perhiasan yang berlebihan dan selalu waspada. Mengapa ini menjadi tips yang pertama? Karena tidak dipungkiri banyak dikota besar kejahatan-kejahatan tang tidak terlihat seperti copet bahkan jambret. Jadi Anda sekalian dimanapun berada harus tetap berhati hati dan waspada yah. Jangan sampai kecopetan apalagi dijambret orang tidak dikenal. Jadi Anda sekalian janganlah mengenakan perhiasan yang berlebihan dan terkesan mencolok perhatian.
Tips jalan-jalan di kota Jakarta yang kedua ialah menggunakan sandal. Yah, sandal sangat enak jika dipakai saat sedang berjalan-jalan dikota besar ini. Mengapa? Karena kota ini termasuk kita yang panas sehingga jika menggunakan sepatu dan berjalan terlalu jauh akan membuat kaki Anda menjadi tidak nyaman karena panas dan keringat, maka menurut jeng admin enak menggunakan sandal ketika berpergian.
Tips jalan-jalan di kota Jakarta yang ketiga ialah bawalah peta. Bagi Anda yang belum pernah perfi ke jakarta, ada baiknya Anda membawa peta sehingga Anda nyaman berpergian dan tidak takut untuk tersesat. Jika Anda lupa Anda bisa menanyakan tujuan Amda tersebut ke petugas atau polisi yang pastinya bisa dipercaya.
Tips jalan-jalan di kota Jakarta yang keempat ialah menggunakan angkutan umum seperti trans jakarta. Dikota Jakarta ini Anda akan menjumpai angkutan umum, seperti mikrolet, metromini ataupun bus trans jakarta. Kalau menurut saya bagi Anda yang belum pernah ke jakarta lebih baik menggunakan bus trans jakarta agar lebih aman, namun tetap waspada ya. Bus trans jakarta ini memiliki 3 pintu, puntu pertama khusus untuk wanita dan pintu kedua atau ketiga bisa digunakan untuk campur, maksutnya pria dan wanita. Jadi masuklah melalui pintu yang sesuai.
Demikian tadi beberapa tips jalan-jalan di kota Jakarta yang bisa saya bagikan untuk Anda sekalian. Apakah Anda berminat mengunjungi daerah ibu kota ini? Apakah Anda sudah tau mau kemana saja? Jika Anda ingin tau lebih banyak, jangan ragu untuk bertanya dan menuliskan komentar Anda dibawah artikel ini ya. Saya tunggu. Terimakasih. Baca juga Tips Membuat Paspor Online, Mudah dan Cepat.
Tips Jalan-Jalan Di Kota Jakarta
Reviewed by Jeng Admin
on
8:16 AM
Rating:
2 comments:
saya berumur 16 tahun, ingin ke jakarta sendiri setelah lebaran . ingin ke jalan gandul raya cinere depok jakarta selatan.
saya dari indramayu ingin naik bis, tapi nama bis dan jurusannya apa ya, dan sampai di terminal apa, habis turun dari bis lalu naik apalagi?
well, ada bener nya juga sih .. makasih ya min info nya ~ heheh xx ngmong2, yuk visit wordpress saya di www.agenwitabola.com , banyak berita2 gamer yang bagus loh!
Selengkapnya : http://www.kompasiana.com/zeedreamchamber/tips-jalan-jalan-di-jakarta_54f7be58a33311be208b4812
Post a Comment